Ekstrakurikuler : Demo Pencat Silat Persaudaraan Setia Hati Terate




Ambon, 09 Oktober 2021. Kegiatan Ekstrakurikuler di Madrasah kami masih sangat terbatas karena kurangnya porsonil yang punya kemampuan untuk melaksanakan kegiatan dimaksud. Jika kita menengok kurikulum satuan pendidikan MTSS Nurul Ikhlas Ambon terdapat beberapa kegiatan ekstrakurikuler, termasuk diantaranya Pencat Silat. Memang beberapa tahun yang lalu, kegiatan pencat silat pernah terlaksana dengan baik, namun kepindahan pembina sehingga tidak berjalan lagi. Kesyukuran  kami ketika beberapa alumni datang di madrasah dan menawarkan kegiatan pencat silat. Dengan tawaran ini kami pihak pengelolah madrasah sangat merespon dengan baik atas kegiatan tersebut. kalau dilihat prestasi Lomba Pencar Silat, maka madrasah ini pernah menjuarai beberapa ivent cabang olah raga ini. Oleh karena itu, semangat ini muncul kembali ketika beberapa alumni menyatalan siap membantu ade-ade dalam olah raga pencat silat.


Pencat silat ini berasal dari perguruan pencat silat Persaudaraan Setia Hati Terate yang berpusat di Madiun. Alumni ini telah bergabung pada Cabang Ambon yang sudah memiliki beberapa pengalaman dalam pencat silat ini. Untuk menarik perhatian ade-ade di madrasah, maka mereka melakukan demo pencat silat di lapangan upacara bendera MTs Nurul Ikhlas walaupun keadaan hujan mengguyur lapangan ini. Semangat memperlihatkan ketangkasan pencar silat ini sungguh memukau yang disaksikan oleh beberapa guru dan siswa. 


Kami berharap siswa-siswi berminat mengikuti kegiatan ekstrakurikuler ini untuk menambah pengalaman pada bidang olah raga pencat silat. Karena beberapa informasi yang di paparkan alumni bahwa pencat silat ini sudah masuk  cabang yang dipertandingkan baik PON maupun olympiade, minimal dapat membangkitkan mental juara silat pada madrasah yang pernah jaya tahun-tahun sebelumnya.



Posting by. Zarif Amq





  

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tema-Tema Penting Pada Peringatan Asyura Nasional Tahun 1445 H/2023

Ilmuan Peringatkan Bahaya AI (Artificial Intellegence)

Menyikapi Perkembangan ChatGPT OpenAI